Cara Mengatasi WhatsApp Diblokir Sementara & Permanen

cara-mengatasi-whatsapp-yang-diblokir

Salah satu hal yang membuat pengguna Whatsapp pusing tujuh keliling adalah saat akun Whatsapp-nya diblokir.

Jika sudah begitu, tentu pengguna Whatsapp tidak bisa lagi berkirim pesan dengan orang lain.

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui cara mengatasi Whatsapp yang diblokir.

Pemblokiran pada Whatsapp sendiri bisa terjadi karena beberapa alasan.

Salah satu alasannya adalah karena menggunakan aplikasi Whatsapp yang tidak resmi seperti GBWhatsapp, Whatsapp Plus, dll.

Untuk informasi lengkap tentang hal ini bisa kamu simak pada pembahasan berikut:

[adinserter block=”2″]

Penyebab Akun Whatsapp Diblokir

Penyebab akun Whatsapp diblokir tidak hanya karena menggunakan aplikasi Whatsapp yang tidak resmi saja, ada juga faktor-faktor lain yang dapat memicu pemblokiran oleh pihak Whatsapp.

Faktor-faktor tersebut antara lain:

1. Gagal Login Beberapa Kali

Gagal-Login-Beberapa-Kali

Penyebab akun Whatsapp diblokir yang pertama adalah karena kegagalan proses login yang terjadi beberapa kali.

Untuk masuk ke akun Whatsapp, kita harus memasukkan kode OTP sebagai tahapan verifikasi.

Kode tersebut akan dikirimkan oleh pihak Whatsapp melalui SMS ke nomor HP kita.

[adinserter block=”3″]

Jika selama kurun waktu yang ditentukan kamu tidak segera memasukkan kode OTP tersebut, maka kamu harus mengulanginya lagi agar pihak Whatsapp mengirim ulang kode OTP ke nomor yang sama.

Jika di beberapa kesempatan berikutnya kamu masih tidak juga memasukkan kode OTP, maka akses ke Whatsapp baru bisa kamu lakukan lagi dalam waktu 24 jam ke depan. Itu artinya, dalam waktu 24 jam ke depan Whatsapp kamu tidak bisa digunakan.

2. Nomor Kamu Banyak Diblokir Orang Lain

Gagal-Login-Beberapa-Kali

Jika pihak Whatsapp mendapati nomor WA kamu banyak diblokir oleh orang lain, maka ada kemungkinan akun Whatsapp kamu juga akan diblokir oleh Whatsapp.

Maka dari itu, hindari melakukan hal yang dapat merugikan pihak lain.

3. Sering Menambahkan Kontak Tidak Dikenal ke Dalam Grup

Sering-Menambahkan-Kontak-Tidak-Dikenal-ke-Dalam-Grup

Apakah kamu sering menambahkan nomor tak dikenal ke dalam grup secara masal? Jika hal itu sering kamu lakukan, sebaiknya jangan diteruskan.

Pasalnya, tindakan menambahkan kontak tak dikenal ke dalam grup secara masal dapat memicu pemblokiran oleh pihak Whatsapp.

4. Menggunakan Akun Whatsapp Untuk Tindakan Ilegal

Menggunakan-Akun-Whatsapp-Untuk-Tindakan-Ilegal

Penggunaan akun Whatsapp untuk hal-hal di luar syarat dan ketentuan tentu dapat mengakibatkan pemblokiran pada akun yang bersangkutan.

Untuk itu, pastikan kamu membaca syarat dan ketentuan yang diberlakukan oleh Whatsapp agar terhindar dari penggunaan secara ilegal.

5. Spam Ke Nomor Tidak Dikenal

Spam-Ke-Nomor-Tidak-Dikenal

Pemblokiran juga bisa dilakukan jika kamu terus-terusan mengirimkan spam atau hoax ke pengguna lain yang tidak dikenal.

Aktivitas semacam ini bisa membuat banyak orang melaporkan nomor Whatsapp kamu. Berawal dari laporan tersebut, pihak Whatsapp akan melakukan investigasi.

Jika akun kamu terbukti melakukan tindakan di atas, kemungkinan besar akun dan nomor Whatsapp kamu akan diblokir.

[adinserter block=”4″]

Cara Mengatasi Whatsapp Yang Diblokir

Ada 2 tipe pemblokiran yang diterapkan oleh pihak Whatsapp pada akun penggunanya. Kedua tipe tersebut berdasarkan jenis pelanggaran yang dilakukan oleh mereka.

Untuk mengatasi kedua tipe pemblokiran tersebut, silakan simak pembahasan berikut ini:

1. Cara Mengatasi Pemblokiran Sementara Pada WhatsApp

Cara-Mengatasi-Whatsapp-yang-Diblokir-1

Pada kasus pemblokiran yang pertama ini, akun Whatsapp tidak dapat digunakan hanya dalam beberapa jam atau beberapa hari saja.

Setelah masa pemblokiran berakhir, akun Whatsapp bisa kembali diakses.

Biasanya pemblokiran sementara terjadi karena seringnya mengirim spam, sering mengirim ke nomor tidak dikenal dalam jumlah banyak, di beberapa kasus penggunaan Whatsapp tidak resmi juga bisa terkena pemblokiran sementara.

Khusus pemblokiran yang disebabkan karena penggunaan aplikasi tidak resmi, kamu bisa mengatasinya dengan melakukan beberapa hal berikut ini:

  • Buka aplikasi GB Whatsapp (atau Whatsapp tidak resmi lainnya) yang kamu gunakan.
  • Lakukan Backup Data pada akun Whatsapp kamu yang meliputi history percakapan, file-file media, dll.
  • Selanjutnya, silakan keluar dari aplikasi Whatsapp tidak resmi tersebut, lalu Uninstall.
  • Setelah itu, Install aplikasi Whatsapp resmi yang tersedia di Google Play Store.
  • Buka aplikasi tersebut, lalu Login menggunakan nomor HP yang diblokir.
  • Dalam proses login ke akun Whatsapp lama, biasanya kita akan diminta untuk melakukan Restore Data untuk mengembalikan percakapan maupun media yang disimpan di akun yang bersangkutan, Silakan lakukan proses ini agar percakapan kamu sebelumnya bisa kembali.
  • Selesai.

Setelah berpindah dari aplikasi Whatsapp tak resmi ke aplikasi Whatsapp yang resmi biasanya pemblokiran sudah bisa di-cancel.

Jika masih menyisakan waktu pemblokiran, berarti kamu memang harus menunggu sampai masa pemblokiran selesai.

[adinserter block=”5″]

2. Cara Mengatasi WhatsApp Yang Diblokir Permanen

Jenis pemblokiran yang berikutnya adalah pemblokiran akun Whatsapp secara permanen.

Jika hal ini terjadi, satu-satunya cara untuk mengembalikan akun Whatsapp kamu adalah dengan mengirim email kepada pihak Whatsapp dan membuktikan bahwa akun kamu tidak melakukan pelanggaran.

Dalam proses ini, kamu harus benar-benar bisa membuktikan bahwa akun kamu tidak melanggar ketentuan yang diberlakukan oleh pihak Whatsapp.

Jika kamu gagal membuktikannya, maka akun Whatsapp kamu tidak akan bisa digunakan lagi dan harus membuat akun Whatsapp baru.

Cara-Mengatasi-Whatsapp-yang-Diblokir-Permanen

Untuk melakukannya, silakan kirimkan email ke [email protected], atau melalui aplikasi Whatsapp dengan mengakses Settings > Help > Contact Us.

Settings-Help-Contact-Us

Setelah itu, buat laporan mengenai kasus pemblokiran yang kamu alami.

Itu dia cara mengatasi Whatsapp yang diblokir, baik itu pemblokiran sementara maupun pemblokiran secara permanen.

Agar tidak terjadi kasus pemblokiran semacam itu, gunakanlah aplikasi Whatsapp resmi dan tetap patuhi syarat dan ketentuan yang diberlakukan oleh Whatsapp.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *